KRITIK METODE TIPIKAL
Obyek
yang di analisis :
Supermall Karawaci
Bangunan
pembanding sejenis : Aeon Mall
BSD
Supermall
Karawaci
Supermall karawaci Adalah pusat
perbelanjaan yang terletak di jalan Bulevard Diponegoro No.105, Kelapa Dua,
Bencongan, Tangerang, Banten 15810 Indonesia. Pusat
perbelanjaan ini banyak didatangi oleh kalangan pengunjung selain karna ingin
berbelanja ada pula yg hanya untuk hangout bareng teman teman. Banyak
pengunjung dari berbagai daerah yang berdatangan mulai dari daerah Karawaci,
legok, Curug, Tangerang kota dan parung panjang. Bahkan ada pula yang dari luar
kota Tangerang yang berdatangan ke pusat perbelanjaan ini.
Supermall Karawaci adalah pusat perbelanjaan
besar di Kabupaten Tangerang. Mal ini didirikan pada tahun 1992. Mal ini
terdiri dari 3 lantai dengan penyewa-penyewa perusahaan besar baik skala
nasional maupun internasional, dan bertujuan untuk memenuhi kebutuhan warga Tangerang
dan sekitarnya.
![]() |
Supermall Karawaci |
AEON Mall BSD
![]() |
Aeon Mall |
.Dengan menggunakan metode kritik tipikal akan
dibandingkan kedua bangunan publik sejenis ini dengan parameter yang disediakan
sehingga dapat diketahui apakah Supermall kawarawi telah memenuhi standar atau
tidak.
Elemen Struktur :
Jenis
Bahan
Supermall
Karawaci
Fasad
bangunan : kaca, beton
dan Alucopan
Struktur :
kolom, balok beton dan baja
Lantai :
keramik, Marmer
Aeon
Mall BSD
Fasad
bangunan : kaca, beton
dan Alucopan
Struktur :
kolom, balok beton dan baja
Lantai :
keramik, marmer
![]() |
Interior Supermall Karawaci |
Interior Aeon Mall |
Analisis Utilitas dan
Sirkulasi
Supermall
Karawaci : sistem utilitas terlihat
baik,sirkulasi kurang luas di lihat dari banyaknya pengunjung yang datang dan
fasilitas pendukung ruangan seperti listrik,ac,lampu dan supply air semua
berjalan dengan lancar.
AEON
Mall BSD : sistem utilitas terlihat baik, sirkulasi sangat luas dan
fasilitas pendukung ruangan seperti, listrik,ac,lampu dan supply air semua
berjalan dengan lancar sirkulasi pengunjung jauh lebih luas dari mall central
plaza dan tersedia void yang begitu luas dapat diperuntukkan untuk berbagai
acara, dan pemersatu antar lantai di mall.
Fungsi Bangunan
Supermall
Karawaci
Bangunan
komersial yang berfungsi sebagai tempat perbelanjaan.memiliki banyak
kios-kios untuk disewakan. Barang yang di jual di Supermall karawaci ini sangat
lengkap dilihat dari 3 hypermarket besar yang ada di supermall ini adalah
Carrefour,hypermart dan foodmart dan gourmet .
AEON
Mall BSD
Mempunyai
fungsi yang sama dengan Supermall Karawaci yaitu bangunan komersial yang berfungsi
sebagai tempat perbelanjaan, menggunakan sistem self service dan dapat
melayani berbagai kebutuhan masyarakat mulai dari kalangan atas hingga bawah.
Bangunan ini besar namun barang yang dii jual tidak begitu lengkap seperti di
Supermall Karawaci.
Bentuk Bangunan
Supermall
Karawaci
Bentuk
bangunan terlihat masif dan perancangannya lebih mengutamakan space untuk ruang
dalam yang luas(memaksimalkan lahan pada bangunan). Pada fasad diberikan
bentukan-bentukan yang modern seperti kotak atau persegi namun ada beberapa
fasad yang memiliki bentukan seperti tabung yang di trasnform ke bentuk yang
lebih dinamis.Bentukan bangunan cendrung hanya bentuk geometris kotak dibagian
depan banyak dihiasi material kaca & memiliki 3 tingkatan lantai.
AEON
Mall BSD
Bentuk
bangunan terlihat masif bentukan nya hanya kotak dan persegi panjang namun
dengan komposisi yang pas bangunan ini terlihat elegan baik di lihat dari jarak
jauh maupun dari jarak dekat.Di bagian depan di hiasi material kaca dan
terdapat satu masa bangunan dengan bentukan unik seperti bola yang di transform
ke bentuk yang lebih dinamis. Penggunaan warna dengan konsep jepang yaitu warna
bunga sakura pink di padukan dengan warna warna soft abu abu tua, cream dan
putih. Fasad bangunan juga di hiasi lampu lampu LED yang menempel pada fasad
bangunan.
Kesimpulan
Dari
hasil analisis yang saya lakukan terhadap Bangunan Publik Supermall Karawaci dan
AEON Mall BSD dengan metode tipikal didapatkan hasil bahwa bangunan Supermall
Karawaci sudah cukup untuk memenuhi kriteria untuk menjadi bangunan publik
pusat perbelanjaan karena semua fasilitas sudah memenuhi syarat utilitas nya
cukup baik, lengkapnya barang yang di jual. Namun sirkulasi saja yang kurang
besar karena begitu banyaknya pengunjung yang datang ke tempat ini. Berdasarkan
parameter yang dijadikan standar AEON Mall BSD saat ini telah memberikan inspirasi
bagi Mall lain atau yang akan dibangun untuk mengadopsi nilai-nilai
dalam perancangan sebuah Pasar Modern.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar